Jumat, 25 November 2011

sistem komputer


Materi 1
Sistem Komputer
A.    Tujuan :
Tujuan Mempelajari Pengenalan Sistem Komputer ini agar peserta didik mampu :
1.       Mengidentifikasi bagian-bagian komputer
2.       Mengidentifikasi jenis-jenis perangkat keras
3.       Mengidentifikasi jenis-jenis media penyimpanan data
4.       Mengidentifikasi piranti perangkat lunak
5.       Mengidentifikasi Brainware

B.    Materi Pelajaran
1.       Sistem Komputer
a.       Pengenalan Komputer
Komputer berasal dari bahasa latin computare yang mengandung arti menghitung. Karena luasnya bidang garapan ilmu komputer, para pakar dan peneliti sedikit berbeda dalam mendefinisikan termininologi computer.
Sistem komputer (computer system) yang elemennya terdiri dari hardware, software dan brainware. Ketiga elemen sistem komputer tersebut harus saling berhubungan dan membentuk kesatuan. Hardware tidak akan berfungsi apabila tanpa software, demikian juga sebaliknya. Dan keduanya tiada bermanfaat apabila tidak ada manusia (brainware) yang mengoperasikan dan mengendalikannya.

1.   Hardware atau Perangkat Keras
Yaitu peralatan yang secara fisik terlihat dan bisa dijamah.

Perangkat Masukan/ Input device
Perangkat Proses/ CPU
Perangkat Keluaran/ Output device
Media Penyimpanan/ Storage device
 






a)       Perangkat masukan (input device)
Fungsi : memasukkan data atau input untuk diproses menjadi informasi atau keluaran.
ü      Mouse
Mouse digunakan untuk sistem operasi yang berbasis grafik, seperti Windows. Mouse digunakan untuk menggerakkan pointer (Pointer) yang terdapat di dalam sebuah sistem operasi (OS : Windows).
Gambar 1. Mouse
ü      Keyboard/papan ketik
Karakteristik papan input sama dengan mesin ketik sederhana (QWERTY). Nama Qwerty diambil dari susunan huruf bagian kiri atas pada keyboard.
Gambar 2. Keyboard

ü      Scanner
Yaitu perangkat yang berfungsi untuk menginput gambar atau foto
Gambar 3. Scanner

b)       Perangkat keluaran (output device)
Fungsi : Melihat hasil proses dari masukan
ü      Monitor
sebagai penampil informasi dalam bentuk visual (gambar), dan dapat hasilnya berupa data digital yang tertampil di bagian layar (screen).


Gambar 4. Monitor CRT              
Gambar 5. Monitor LCD

ü      Printer
Printer menghasilkan suatu output yang dapat dilihat dan di sentuh secara nyata. Contoh hasil kerja printer adalah data-data tulisan yang tercetak pada sebuah kertas.
Gambar 6. Printer
ü      Speaker          
perangkat keras yang menghasilkan keluaran berupa suara yang dapat di dengar oleh pengguna
Gambar 7. Speaker
ü      LCD proyektor
Merupakan alat bantu yang digunakan untuk memperlebar tampilan dari monitor. Digunakan pada saat presentasi, dan lain sebagainya.
Gambar 8. LCD Proyektor
         
c)       Media penyimpanan (storage device)
Fungsi : Menyimpan data atau informasi yang ada di dalam komputer
ü      Hard disk (hard drive)
Merupakan suatu media penyimpanan internal yang kapasitasnya besar. Terdapat dua jenis slot yang digunakan oleh harddisk,  ATA untuk generasi sebelumnya, dan Serial ATA untuk generasi sekarang. ATA terhubung ke Motherboard dengan menggunakan kabel IDE, sedangkan SATA dengan menggunakan Kabel SATA yang ukurannya lebih kecil dari kabel IDE.

Gambar 9. Hard disk sata dan pata
ü      Disket
Merupakan suatu media penyimpanan data yang berbentuk seperti amplop dan dapat menyimpan data antara 700 Kb hingga 1,44 Mb CD ROM/DVD
Gambar 10. Disket

ü      Flash disk
Merupakan media penyimpanan data berbentuk pena
Gambar 11. Flash disk
ü      CD /DVD
Merupakan media penyimpanan berbentuk piringan. CD ROM mampu menyimpan data sampai 700 Mb, sementara DVD mampu menyimpan antara 4 GB hingga 9 GB.
Gambar 12. CD/DVD
d)       Central Processing Unit (CPU)
Fungsi : Melakukan proses masukan dan keluaran
Perangkat keras yang membangun CPU
ü      Motherboard : Merupakan perangkat utama sebuah komputer.  Pada motherboard terdapat sejumlah socket/slot yang digunakan untuk memasang perangkat lain yang membentuk sebuah CPU utuh.
Gambar 13. Motherboard
ü      PSU (Power Supply Unit) : digunakan sebagai sumber daya sebuah komputer. Penggunaan PSU disesuaikan dengan kebutuhan daya komputer yang akan dibangun, apakah yang akan digunakan 200 W, 300 W, 450 W, atau bahkan 500 W.
Gambar 14. Power supply

ü      Processor : merupakan kumpulan chip-chip pengolah dalam satu keping perangkat Microprocessor. Processor merupakan otak dari sebuah komputer. Hingga saat ini telah digunakan secara umum processor yang memiliki 4 inti dalam 1 keping, yang dinamakan dengan Quadcore.
Gambar 15. Processor
ü      Memory : Memory yang dimaksudkan di sini adalah memory RAM. Memory RAM berbentuk batangan yang dislotkan ke motherboard. Terdapat beberapa jenis RAM yang digunakan, yaitu SDRRAM, DDR, dan DDR2. Penggunaannya tergantung jenis slot yang disediakan oleh motherboard.
Gambar 16. Memory
ü      VGA Card : Merupakan perangkat pengolah grafis. Berfungsi untuk memaksilmalkan fungsi Display komputer. Semakin bagus VGA Card, semakin bagus dan halus display pada layar komputer. VGA card di slotkan ke motherboard. Slot yang digunakan adalah SLOT AGP atau Slot PCI Express (untuk generasi terakhir).
Gambar 17. VGA Card
ü      Casing : merupakan perangkat yang digunakan sebagai tempat menempelnya Motherboard dan melindungi semua perangkat yang terpasang pada sebuah motherboard. Biasanya setiap casing langsung dilengkapi dengan PSU, Tombol power dan reset, Lampu indikator dan jack USB.
Gambar 18. Casing

2.       Software atau Perangkat Lunak
Yaitu program yang berisi instruksi/perintah untuk melakukan pengolahan data.
a)       Perangkat lunak sistem operasi
Yaitu perangkat lunak yang menjembatani antara pengguna dan perangkat keras yang dipergunakan yaitu komputer.
Sistem operasi bersifat :
Multiuser : dapat digunakan oleh banyak user/pengguna
Multitasking : dapat melakukan banyak tugas
Jenis-jenis sistem operasi :
ü   Sistem operasi berbasis teks
Yaitu SO yang menggunakan teks sebagai sistem
·    DOS (Disk Operating sistem)
·    UNIX
ü   Sistem operasi berbasis Graphical user Interface (GUI)
Yaitu sistem operasi yang berbasiskan gambar atau grafis unit antar muka
·    Windows
·    Macintosh
·    Linux
b)       Perangkat lunak aplikasi
Yaitu perangkat yang berfungsi untuk melakukan berbagai bentuk tugas perkantoran seperti pengolah kata, lembar sebar, presentase, pengolahan halaman web hingga perangkat media player dan sebagainya
ü   Program bantu (utility)
·    Anti virus
·    Disk defragmenter
·    Format disket
·    Periksa system
ü   Bahasa Pemrograman
·    Basic
·    Cobol
·    C++



3.       Brainware: manusia yang mengoperasikan dan mengendalikan sistem komputer.
Beberapa tingkatan pengguna :
a)       System Analyst
System analyst adalah seseorang yang melakukan rancangan analisa sistem yang akan dikerjakan oleh seorang programmer.
b)       Programmer
Programmer adalah seseorang yang mengerjakan program yang berasal dari Sistem analyst
c)       Operator
Operator adalah seseorang yang menjalankan program yang telah dikerjakan seorang program

4.       Periferal
Periferal merupakan semua peralatan yang terhubung dengan komputer. Berdasarkan kegunaannya periferal terbagi dua yaitu:
ü      Periferal utama (main peripheral) yaitu peralatan yang harus ada dalam mengoperasikan komputer. Contoh periferal utama yaitu: monitor, keyboard dan mouse.
ü      Periferal pendukung (auxillary peripheral) yaitu peralatan yang tidak mesti ada dalam mengoperasikan komputer tetapi diperlukan untuk kegiatan tertentu. Contohnya yaitu: printer, scanner, modem, web cam, TV Tuner, TV Combo dan lain-lain.

5.       Jenis Komputer
a.       Super komputer
Komputer yang dipergunakan untuk menampung dan melayani data dalam jumlah yang cukup besar serta mampu melaksanakan tugas-tugas yang tidak bisa dilakukan komputer berskala kecil. Komputer jenis ini biasanya dipergunakan badan antariksa sebagai pengolahan data.
b.       Mainframe komputer
Komputer ini terdapat pada perusahaan-perusahaan berskala besar, dipergunakan untuk melayani data yang berskala massal. Biasanya dipergunakan perusahaan telekomunikasi didalam melayani pelanggannya.
c.        Micro Komputer
Komputer ini sering dipergunakan di perusahaan kecil, terdiri dari komputer yang sering dipakai untuk keperluan sehari-hari
6.       Perbandingan performance komputer
Dilihat dari perbandingan kecepatan proses kerjanya, yang disesuaikan dengan era dan perkembangan teknologi. Prosesor terdiri dari beberapa jenis dan kecepatannya yaitu sebagai berikut :
1.       Type 386, jenis prosesor ini dikembangkan pada tahun 1989 dengan kecepatan antara 30 hingga 60 Mhz.
2.       Type 486, jenis prosesor ini dikembangkan tahun 1990 dengan kecepatan antara 60 hingga 100 Mhz.
3.       Type 586, Jenis prosesor ini lebih canggih dari prosesor sebelumnya, dikembangkan tahun 1994, beberapa perusahaan pun memproduksinya, seperti intel dengan nama Pentium, dan perusahaan AMD mengeluarkan produknya dengan nama AMD
4.       Type 686, Jenis prosesor ini dikembangkan di tahun 1998 sebagai contoh perusahan Intel dengan nama Pentium II, Pentium III dan yang terbaru Pentium IV, dan AMD dengan prosesor seri AMDnya yaitu AMD Duron, Thunderbird, dan yang terbaru Athlon XP
Walaupun banyak perusahaan lain yang mengeluarkan prosesornya yang tidak dapat dijelaskan satu persatu. Seperti Transmeta, VIA dan Cyrix.
Diantara kemampuan prosesor tanpa dukungan dari memori tidak akan berarti sama sekali, sama halnya dengan beberapa jenis prosesor yang lainnya. Memori terdiri dari beberapa ukuran kecepatan dan kapasitas yaitu 4 Mb, 16 Mb, 32 Mb, 64 Mb, 128, Mb, 256 Mb dan seterusnya. Terdiri dari beberapa jenis yaitu SDRAM, DDR, SO-DIM dan sebagainya.

C.    Soal Latihan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar